Bakal ada kabar gembira nih, untuk kamu pecinta film bergenre horor karena film berjudul “Detak” versi director’s cut dari “Tarian Lengger Maut” akan segera hadir dan menyapa para penonton pada tanggal 17 September sampai 3 Oktober 2021. Film ini disutradarai oleh Yongki Ongestu dengan produser Aryanna Yuris yang juga merupakan pencipta karakter dr. Jati di film tersebut. Film “Detak” ini sebelumnya telah tayang dan mendapatkan penghargaan di berbagai festival film di luar negeri. Akhirnya, sang sutradara menginginkan film “Detak” ini juga ditayangkan di Indonesia.

Film “Detak” berkisah tentang seorang dokter yang terobsesi pada detak jantung manusia. Kisah ini dimulai dari satu per satu warga desa menghilang. Bersamaan dengan hal itu, seorang dokter bedah dari kota yakni dokter Jati (yang diperankan oleh Refal Hady) datang ke desa tersebut. Namun, siapa sangka dibalik penampilannya yang ramah itu, dokter Jati adalah penyebab hilangnya para warga desa tersebut. Lalu, sebenarnya apa yang dokter Jati lakukan?

Disisi lain, Sukma (diperankan oleh Della Dartyan) yang merupakan calon penari Lengger percaya bahwa penari Lengger diberi anugerah yang dapat menjauhkan desanya dari malapetaka. Namun, apakah anugerah itu benar-benar bisa mengakhiri hilangnya warga desa, atau sesuatu harus dilakukan untuk menghentikan si dokter?

Film “Detak” ini tentu berbeda dengan film sebelumnya, yakni “Tarian Lengger Maut”. Sang sutradara memaparkan bahwa film ini menggambarkan karakter dan alur cerita lebih detail dengan memberikan taste yang mendalam di setiap kisahnya. Oleh karenanya, Yongki Ongestu mengatakan bahwa film ini merupakan film yang wajib ditonton.

Tak lupa, film ini memiliki slogan “Don’t let him fall in love with your heartbeat”.

Daripada penasaran dengan kisah lengkapnya, kamu bisa menyaksikan film “Detak” ini melalui bioskop online maupun offline. Jadi, jangan lupa untuk menonton filmnya ya! (Hayyu Shafa)

Sumber : https://www.kincir.com/movie/cinema/film-detak-perbedaan-tarian-lengger-maut-meHDmuzFksiC

Written by:

Leave a Comment

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *