Rilis film dokumenter pada platform Netflix pada tanggal 2 Februari 2022. Sejak perilisannya, ilm ini berhasil trending nomor dua di Netflix Indonesia. Film The Tinder Swindler ini mengungkap fakta-fakta mengejutkan mengenai aplikasi tinder. Aplikasi tinder merupakan platform jejaring sosial yang memberikan kemudahan untuk orang berkenalan dengan orang baru sesuai dengan kriteria yang kamu inginkan. Aplikasi tinder sendiri memungkinkan untuk berkenalan orang di seluruh dunia tidak hanya terbatas pada satu negara saja.
Beberapa kasus mengenai aplikasi tinder ini cukup ramai sejak banyak orang merasa menemukan pasangan melalui aplikasi media sosial tinder tersebut. Namun, perlu diketahui dari beberapa manfaat yang kita peroleh tersebut juga pasti tetap ada hal yang negatif yang akan kita rasakan. Contohnya dalam film The Tinder Swindler juga mengungkap fakta soal terjadinya penipuan besar-besar dengan kedok merasakan kecocokan dengan menjalin hubungan yang serius.
The Tinder Swindler ini mengangkat genre dokumenter yang menceritakan kisah nyata mengenai penipuan di dating app atau aplikasi kencan online. Film ini disutradarai oleh Felicity Morris yang mengangkat sudut pandang para korban. Kasus tersebut dilakukan oleh seorang pria yang mengaku kaya raya, namun ternyata tidak dan hanya menjadi kedok untuk menipu para korbannya. Pria ini bernama Simon Leviv yang mengaku sebagai anak seorang raja berlian.
Film ini mengangkat tiga wanita korban penipuan dari Simon Leviv. Para wanita ini sama-sama terpikat pada ketampanan Simon Leviv dan juga dari penampilan yang ia tunjukan dalam akun tindernya. Aksi yang dilakukannya dengan cara menipu korban pertama dengan menunjukkan gaya mewahnya, dan mengajak korban untuk kencan romantis dengan tempat yang mahal serta menginap di hotel berbintang. Setelah itu, lalu pura-pura mengalami musibah untuk meminta transfer uang dalam jumlah besar. Hal sama ia lakukan kepada seluruh korban.
Hingga pada akhirnya seluruh korban berhasil bersatu untuk menjatuhkan nama Simon Leviv dan diungkap kebenarannya. Peristiwa ini tentunya menjadi salah satu hal yang perlu diperhatikan jika ingin berkenalan atau mencari teman baru melalui media sosial. Cerita ini tentunya dapat memberikan pelajaran dan meningkatkan kewaspadaan kita bersama. Jangan sampai hal ini terjadi sama kamu ya!. Buat kamu yang belum nonton, jangan lupa nonton di Netflix. Happy watching! (Jati)