One Piece Live Action telah resmi tayang di platform Netflix sejak akhir Agustus kemarin. Live action dari karya Eiichiro Oda ini mendapat antusiasme yang sangat besar, khususnya bagi para penggemar manga, sebab One Piece merupakan karya populer dan terlaris sejak 1977 dengan berbagai karakter unik serta jalan cerita yang tidak membosankan. 

One Piece mengisahkan seorang anak kecil bernama Luffy yang berjumpa dengan bajak laut kelas atas, yaitu Shanks. Luffy terinspirasi oleh keandalannya hingga suatu hari nanti bermimpi bajak laut. Luffy yang telah dewasa akhirnya mulai berpetualang di lautan demi tujuannya menjadi raja bajak laut dan mendapatkan harta karun utama milik Gol D Riger. Gold D Riger sendiri adalah karakter pertama yang berhasil menemukan One Piece.

Netflix dan Tomorrow Studios berkolaborasi dalam proyek adaptasi ini yang dikerjakan oleh Marc Jobst, Steven Maeda, dan Matt Owens. Eiichiro Oda  juga turut terlibat dalam produksinya. Onie Piece Live Action dibintangi oleh Inaki Godoy yang berperan sebagai Monkey D. Luffy, Emily Rudd sebagai Nami, Mackenyu sebagai Roronoa Zoro, Jacob Romero Gibson sebagai Usopp, dan Taz Syklar sebagai San.

Akan tetapi, penonton semakin dihebohkan dengan salah satu pemeran yang memiliki visual menawan sehingga membuat salah fokus selama menonton. Siapa lagi kalau bukan Zoro a.k.a Mackenyu. Penampilan Mackenyu dengan rambut hijau dan pembawaan menarik namun dingin membuat banyak orang terpikat. Sosoknya yang atletis dan tangannya yang terampil menggunakan pedang juga mencuri perhatian.

Mackenyu merupakan aktor terkenal yang telah berakting di beberapa film layar lebar. Sejumlah penghargaan juga telah ia capai karena kualitas aktingnya. Nama Mackenyu pertama kali mencuat dan dikenal publik setelah ia memerankan Wataya Arata dalam trilogi live action Chihayafuru tahun 2016. Sejumlah proyek adaptasi film sebelum One Piece Live Action juga telah Mackenyu lakonkan. Misalnya, menjadi karakter utama Aoi Nishino dalam dalam Brave: Gunjou Senki pada tahun 2021. Kemudian, memainkan peran sebagai Enishi Yukishiro di live action Rurouni Kenshin Saishusho: The Final. Tidak ketinggalan, Mackenyu juga sempat menjadi tokoh utama dalam film The Master Plan.  Selain layar lebar, ia juga pernah tampil di berbagai drama televisi, termasuk Kiss that Kills, Our Dearest Sakura, dan The Confidence Man JP.

Dalam One Piece Live Action, karakter Zoro menjadi viral hingga sempat menduduki posisi trending dalam platform X. Selain itu, muncul istilah “Terzoro-zoro” akibat terpukau oleh kemampuan akting dan parasnya. Video hasil editing dari para penggemar kerap menghiasi FYP TikTok. Bahkan, tidak jarang para penonton menunjukkan ketidak sabarannya dan membuat cuitan di media sosial dalam menanti episode terbaru One PIece Live Action hanya untuk menyaksikan pria yang ahli pedang ini. Wah, pesona cowok fiksi emang gak bisa dilawan ya! Kalau Smart Listeners, udah nonton dan “Terzoro-zoro” belum?

Penullis: Chintya Dypi

Editor: Ajwatuz Zahra

18 September 2023

Written by:

1 Comment

  • Tamika

    23/09/2023

    You are so interesting! I do not believe I have read anything like that before.
    So nice to discover somebody with some genuine thoughts on this subject matter.
    Really.. thanks for starting this up. This web site is one
    thing that is needed on the internet, someone with some
    originality!

Leave a Comment

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *