The Medium kini  menjadi film yang ramai dibahas di dunia maya. Film yang berasal dari Thailand ini merupakan hasil kerja sama antara Korea Selatan dan Thailand. Tidak hanya ramai diperbincangkan di Thailand, ternyata film horor yang satu ini cukup populer ditonton  di Indonesia karena memang banyak direkomendasikan untuk ditonton. Bahkan sebagian penonton sudah memberikan review mengenai film tersebut seperti di Twitter lewat akun @moviemenfess dimana banyak balasan netizen yang membahas pengalaman mereka menonton The Medium dan di akun Tiktok @kayee.

Film horor Thailand ini disutradarai oleh Banjong Pisanthanaku, yang pernah juga menyutradarai film Pee Mak. Pee Mak sendiri merupakan film horor namun di dalamnya terdapat unsur komedi yang dibintangi oleh aktor papan atas Thailand, Mario Maurer. Sedangkan Film Medium  yang saat ini tengah bahan perbincangan sangat jauh dari kesan komedi. 

Kisah di film ini menceritakan sekelompok crew film dokumenter yang ingin mengambil dokumentasi dari praktik perdukunan di daerah isan, provinsi di timur laut Thailand. Secara spesifik, crew film ini ingin mengabadikan kehidupan di dunia dukun oleh seorang bernama Nim. Namun, disaat tengah bersama dengan dukun Nim, crew film ini bertemu dengan Mink, yang merupakan keponakan Nim. Keponakan dari dukun Nim disini menunjukkan sejumlah gejala gejala aneh. Akhirnya, crew film dokumenter tersebut memutuskan untuk mendokumentasikan kehidupan Mink. Tetapi saat sedang merekam kehidupan Mink, berbagai macam fenomena supranatural yang menyeramkan malah terjadi. Bahkan, banyak diantaranya yang dialami secara langsung oleh kamera kru film dokumenter.

The Medium mungkin bukan untuk semua orang. Tapi kalau kamu berani menjajalnya, siap siap masuk ke dalam dunia yang sungguh menegangkan.

Kamu dapat menyaksikan The Medium di seluruh jaringan bioskop di Indonesia. Gimana,  berani nonton ga nih?. (Moya Cahya)

https://solo.tribunnews.com/2021/11/03/the-medium-jadi-film-horor-terlaris-thailand-dianggap-menakutkan-berikut-review-dan-sinopsisnya

https://hot.detik.com/premiere/d-5776981/review-the-medium-ngerinya-sampai-tulang

 

Written by:

Leave a Comment

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *