Hi hii Smart Listeners!! di Tengah-tengah kesibukan dan kepadatan aktivitas Smart Listeners nih, pernah gak sih Smart Listeners merasa sedikit kewalahan, tertekan dan pusing dengan segala hal?? Pada dasarnya setiap manusia memiliki kapasitasnya masing-masing dalam menjalani atau menerima berbagai kepadatannya masing-masing. Nah, seringkali sebagian orang merasa stress atau overwhelmed dikarenakan banyaknya aktivitas dan lika-liku hidup yang dialami. Stress bisa ditimbulkan oleh beragam pemantik, seperti karena konflik dalam percintaan, pekerjaan, pertemanan, hingga permasalahan lainnya yang dapat memicu stress. Dan stress ini bisa dialami oleh semua orang lho, Smart Listeners, juga dengan berbagai efek yang ditimbulkan stress ini patut untuk menjadi sesuatu yang harus diperhatikan nih. Eitss, tapi ada juga cara untuk meredakan stress nih, Smart Listeners!!. Yukk kita kupas tuntas caranya!

  1. Mendengarkan lagu atau alunan musik

Ketika stress atau banyak pikiran, mendengarkan lagu  bisa dijadikan salah satu cara untuk meredakan pikiran yang kusut nih, Smart Listeners! Seperti ketika kamu mendengarkan lagu jazz klasik yang mempunyai alunan  nada yang kalem dan menenangkan, maka pikiran akan jadi lebih tenang. Juga ketika kamu mendengarkan lagu dengan nada yang  asik dan memiliki banyak tempo beat yang cepat, itu akan bisa membangkitkan semangat lho, Smart Listeners!  Jadi, lagu dapat digunakan sebagai alat untuk meredakan stress.

  1. Berolahraga dan beraktivitas fisik

Berolahraga merupakan cara yang baik untuk memelihara kesehatan tubuh. Tetapi, berolahraga juga bisa dilakukan untuk memelihara Kesehatan pikiran lho, Smart Listeners. Ketika kamu berolahraga dan fokus pada gerakan yang kamu lakukan, itu akan membantu  untuk meluruskan pikiran. Ketika olahraga juga pikiran dan badan kita akan menjadi lebih fresh. Banyak pula jenis olahraga yang bisa dicoba sesuai dengan kesukaan dan kemauan kamu lho, Smart Listeners.  Tetapi jangan lupa untuk tetap memperhatikan bobot olahraganya ya agar tidak cedera dan kelelahan.

  1. Tidur dengan kualitas tidur yang baik

Tidur merupakan sebuah kebutuhan yang wajib dilakukan. Kualitas tidur yang baik pula akan menghasilkan imun tubuh yang lebih baik. Begitu juga ketika kita stress, tidur dengan kualitas yang baik akan membantu kamu untuk membuang pikiran buruk dan memberikan istirahat untuk tubuh sehingga kelelahan dalam tubuh bisa teratasi. Tidur dengan posisi yang baik, jam tidur yang cukup, serta kondisi tempat tidur yang bersih dan nyaman akan membuat tidur kita menjadi lebih nyenyak sehingga kondisi tubuh juga menjadi lebih segar ketika bangun. Hal tersebut dapat membantu pikiran untuk berpikir lebih jernih dan lebih siap dalam menghadapi stress.

  1. Melihat pemandangan indah

Pantai, pegunungan, dan citylight menjadi beberapa pemandangan favorite banyak orang. Melihat pemandangan tersebut bisa menjadi salah satu cara untuk meredakan stress. Melihat pemandangan indah yang kita sukai akan membantu merelaksasi diri kita yang efeknya akan menenangkan pikiran. Kamu bisa memilih tempat  dengan view yang bagus dan mengobrol santai atau bahkan menikmati secangkir minuman favorit untuk menenangkan pikiran

Banyak opsi untuk meredakan stress kan, Smart Listeners. Kamu bisa coba kegiatan yang sesuai dengan kemauan atau kesukaan kamu untuk meredakan stress yaa! So, yuk sisihkan waktu sedikit untuk menghibur diri dan menenangkan pikiran supaya pikiranmu jadi lebih teratur. 

Penulis: . Nayyara Cahya Wijaya Putri

Editor: Aulia Fajrina Firdausia

Written by:

1 Comment

  • wesclicdev

    04/06/2024

    ce

Leave a Comment

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *