Jogja memang tidak pernah kehabisan daya tariknya karena mempunyai ragam budaya yang mempesona, kesederhanaan masyarakatnya serta kekayaan kuliner yang tidak pernah habis. Salah satu ragam kulinernya adalah jajanan pasar berupa lupis yang cukup digemari masyarakat, tetapi lupis yang dimaksud bukan makanan biasa, loh. Yuk, kita kepoin lupis Mbah Satinem!

 Lupis Mbah Satinem ini bisa kamu temukan di pinggir jalan, tepatnya sekitar 500 meter dari Tugu Jogja ke arah Barat, di Jalan Bumijo No. 50, Gowongan, Yogyakarta. Mbah Satinem biasa menjual jajanannya pada pukul enam pagi atau bahkan lebih awal. Jajanan pasar yang biasa ditemukan di pasar ini memiliki cita rasa gurih dari kelapa parut yang diletakkan di atas lupis sebelum diberi topping gula merah kental berwarna coklat. Selain itu, cenil juga menjadi salah satu bahan yang menjadi daya tarik karena membuat rasa kenyal pada saat memakan lupis. Harga yang ditawarkan lupis Mbah Satinem juga sangat terjangkau untuk citra rasa yang berbeda dengan yang lain! Kamu hanya perlu mengeluarkan uang sebesar Rp10.000,00 untuk bisa mendapatkan satu porsi lupis yang memiliki beragam isian, antara lain lupis, gatot, cenil, dan tiwul.  

Buat kamu yang ingin mencoba jajanan yang sudah ada sejak tahun 1963 ini jangan sampai kaget, ya, karena kamu akan melihat antrian panjang. Saking banyaknya antrean, Mbah Satinem memberlakukan nomor antrean 1-50. Jika sudah sampai pada antrean ke-50, maka kembali lagi ke nomor antrean satu. Perlu kamu ketahui bahwa hanya dalam waktu kurang lebih dua jam, jajanan sederhana ini habis terjual.  Kendati demikian, Mbah Satinem yang sudah menginjak usia 75 tahun siap melayani pembeli satu per satu.

Hmm.. kalau kamu mau ke Jogja, jangan lupa cobain lupis legend Mbah Satinem, ya! Tapi ingat, harus bangun pagi biar kamu nggak kehabisan! [Moya Sinamo]

Written by:

Leave a Comment

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *